Administrator
Karnaval Laut Desa Kubang Puji Meriahkan Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77
Serang, 17 Agustus 2022 - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77 masyarakat Desa Kubang Puji Kecamatan Pontang Kabupaten Serang mengadakan kegiatan Karnaval Laut (17/08/2022). Kegiatan yang diinisiasi oleh Kepala Desa setempat mendapatkan antusias dari masyarakat Kubang Puji. Ini terlihat dengan tidak kurang dari 200 kapal nelayan ikut andil dalam pelaksanaan kegiatan karnaval laut ini.
Karnaval laut ini merupakan kegiatan yang diselenggarakan pertama kalinya di Desa Kubang Puji. Kapal-kapal nelayan berlayar sekitar 7 kilometer dari Pangkalan nelayan Desa Kubang Puji ke arah muara. Kepala Bidang Perikanan Tangkap, Nurdhian Pramuaji yang mewakili Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan mengapresiasi kegiatan seperti ini untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77.
Unsur-unsur kearifan lokal masyarakat sekitar terlihat dalam Kegiatan karnaval laut ini. Pada tahun berikutnya kegiatan seperti ini diharapkan dapat dikemas lebih baik lagi untuk menambah kemeriahan HUT Republik Indonesia. (EN).